Langsung ke konten utama

Komputasi Modern

 Komputasi Modern

Definisi Komputasi Modern

Komputasi modern adalah sebuah konsep sistem yang menerima intruksi-intruksi dan menyimpannya dalam sebuah memory, memory disini bisa juga dari memory komputer. Oleh karena pada saat ini kita melakukan komputasi menggunakan komputer maka bisa dibilang komputer merupakan sebuah komputasi modern. Konsep ini pertama kali digagasi oleh John Von Neumann (1903-1957).

Jadi, secara secara umum iIlmu komputasi adalah bidang ilmu yang mempunyai perhatian pada penyusunan model matematika dan teknik penyelesaian numerik serta penggunaan komputer untuk menganalisis dan memecahkan masalah-masalah ilmu (sains). Dalam penggunaan praktis, biasanya berupa penerapan simulasi komputer atau berbagai bentuk komputasi lainnya untuk menyelesaikan masalah-masalah dalam berbagai bidang keilmuan, tetapi dalam perkembangannya digunakan juga untuk menemukan prinsip-prinsip baru yang mendasar dalam ilmu.

Sejarah Komputasi Modern

Sejarah komputer modern dimulai dengan dua teknologi yang terpisah- perhitungan otomatis dan dapat di program-tapi tidak ada satu perangkat pun yang dapat dikatakan sebagai komputer, karena sebagian penerapan yang tidak konsisten istilah tersebut. Contoh-contoh awal perangkat penghitung mekanis termasuk sempoa (yang berasal dari sekitar 150-100 SM). Seorang pahlawan dari Alexandria (sekitar 10-70 AD) membangun sebuah teater mekanis yang diadakan bermain berlangsung 10 menit dan dioperasikan oleh sebuah sistem yang kompleks dengan tali dan drum yang dipakai sebagai sarana untuk memutuskan bagian dari mekanisme. Ini adalah inti dari programmability.

Salah satu tokoh yang sangat mempengaruhi perkembangan komputasi modern adalah John von Neumann (1903-1957), Beliau adalah ilmuan yang meletakkan dasar-dasar komputer modern.Von Neumann telah menjadi ilmuwan besar abad 21. Von Neumann memberikan berbagai sumbangsih dalam bidang matematika, teori kuantum, game theory, fisika nuklir, dan ilmu komputer yang di salurkan melalui karya-karyanya . Beliau juga merupakan salah satu ilmuwan yang terkait dalam pembuatan bom atom di Los Alamos pada Perang Dunia II lalu.

Karakteristik Komputasi Modern

Karakteristik dari komputasi modern :

  1. Komputer-komputer penyedia sumber daya bersifat heterogenous karena terdiri dari berbagai jenis perangkat keras, sistem operasi, serta aplikasi yang terpasang.
  2. Komputer-komputer terhubung ke jaringan yang luas dengan kapasitas bandwidth yang beragam.
  3. Komputer maupun jaringan tidak terdedikasi, bisa hidup atau mati sewaktu-waktu tanpa jadwal yang jelas.

Jenis-jenis Komputasi Modern

  1. Mobile Computing
    Mobile computing atau komputasi bergerak memiliki beberapa penjelasan, salah satunya komputasi bergerak merupakan kemajuan teknologi komputer sehingga dapat berkomunikasi menggunakan jaringan tanpa menggunakan kabel dan mudah dibawa atau berpindah tempat, tetapi berbeda dengan komputasi nirkabel.
  2. Grid Computing
    Komputasi grid menggunakan komputer yang terpisah oleh geografis, didistibusikan dan terhubung oleh jaringan untuk menyelasaikan masalah komputasi skala besar.
    Ada beberapa daftar yang dapat dugunakan untuk mengenali sistem komputasi grid, adalah:
    a. Sistem untuk koordinat sumber daya komputasi tidak dibawah kendali pusat.
    b. Sistem menggunakan standard dan protocol yang terbuka.
    c. Sistem mencoba mencapai kualitas pelayanan yang canggih, yang lebih baik diatas kualitas komponen individu pelayanan komputasi grid.
  3. Cloud Computing
    Komputasi cloud merupakan gaya komputasi yang terukur dinamis dan sumber daya virtual yang sering menyediakan layanan melalui internet. Komputasi cloud menggambarkan pelengkap baru, konsumsi dan layanan IT berbasis model dalam internet, dan biasanya melibatkan ketentuan dari keterukuran dinamis dan sumber daya virtual yang sering menyediakan layanan melalui internet.

 

Implementasi Komputasi Modern

Bidang Ekonomi

Salah satu implementasi komputasi modern pada bidang ekonomi yaitu dengan adanya situs web iklan baris  yang difokuskan untuk membeli dan menjual produk serta jasa secara real time. Iklan baris sendiri adalah salah satu cara promosi barang dan jasa yang umumnya ditemukan di koran. Cara ini merupakan pengembangan dari promosi iklan yang mengutamakan daya tarik dengan gambar dan dengan informasi yang lebih lengkap dan terperinci dalam bentuk teks.Iklan baris mengutamakan informasi yang paling inti yang perlu diketahui oleh peminatnya.

 Karena itu biasanya iklan baris hanya memuat informasi seperlunya dan hanya membutuhkan beberapa baris saja. Biasanya koran-koran mensyaratkan iklan baris minimal 2-3 baris dilengkapi sekali dengan laman, nomor telepon, dan sebagainya untuk menambah keberkesanan iklan baris tersebut. Dengan perkembangan zaman, maka iklan baris dapat berupa tidak hanya teks, tetapi juga gambar dan juga dapat diakses bukan hanya melalui koran, tetapi melalui media internet.

Salah satu penyedia jasa situs iklan baris adalah OLX.co.id. OLX Indonesia (sebelumnya bernama tokobagus.com) adalah sebuah situs web iklan baris di Indonesia yang difokuskan untuk membeli dan menjual produk serta jasa secara daring.OLX Indonesia adalah tempat untuk mencari barang baru atau bekas berkualitas seperti produk elektronik, otomotif, rumah, peralatan rumah tangga, aneka jasa, dan juga lowongan kerja.

Dan ada juga implementasi komputasi modern pada bidang ekonomi yaitu dengan adanya transaksi pembayaran secara online pada saat melakukan pembayaran terhadap barang/jasa yang akan dibeli. Misalnya dalam penggunaan OVO dalam melakukan transaksi pembayaran.

OVO menawarkan kemudahan transaksi tanpa mengharuskan nasabahnya membawa cash terlalu banyak. Salah satunya cukup dengan menunjukkan aplikasi OVO yang didalamnya terdapat saldo cash maupun point.

Daftar Pustaka

  1. https://ranggaadr.wordpress.com/2018/04/28/komputasi-modern/
  2. http://galangalfarisi22.blogspot.com/2017/04/sejarah-komputasi-modern.html/
  3. https://tugasskuliah.wordpress.com/2019/03/17/komputasi-modern/
  4. http://dsianturip.blogspot.com/2019/04/jenis-jenis-komputasi-modern.html
  5. https://noerhouses.wordpress.com/2020/03/17/penerapan-komputasi-modern-dalam-bidang-ekonomi/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

VISI & MISI Perusahaan Apple

Apple Inc. Apple Inc.  (sebelumnya bernama  Apple Computer, Inc. ) adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di Silicon Valley, Cupertino, California dan bergerak dalam bidang perancangan, pengembangan, dan penjualan barang-barang yang meliputi elektronik konsumen, perangkat lunak komputer, serta komputer pribadi. Apple Inc. didirikan pada tanggal 1 April, 1976 dan diinkonporasikan menjadi Apple Computer, Inc. pada tanggal 3 Januari, 1977. Pada 9 Januari, 2007, kata “Computer” dihapus untuk mencerminkan fokus Apple terhadap bidang elektronik konsumen pascapeluncuran iPhone. Apple dikenal akan jajaran produk perangkat lunak diantaranya sistem operasi OS X dan iOS, pemutar musik iTunes, serta peramban web Safari, dan perangkat keras diantaranya komputer meja iMac, komputer jinjing Macbook Pro, pemutar lagu iPod, serta telepon genggam iPhone. Perusahaan ini bergerak dalam bidang perancangan, pengembangan, dan penjualan barang-barang yang meliputi elektronik, per

Nilai-Nilai Perusahaan Apple

Nilai-Nilai Perusahaan Apple Etika Bisnis Perusahaan Apple Dalam dinamika bisnisnya Apple telah melakukan pelanggaran etika bisnis ketika berhubungan dengan Foxcon dalam beberapa prinsip, yaitu :       1. Apple, menghadapi kritik besar tentang perlakuan yang tidak adil dari para pekerja dalam rantai pasokan. Yang secara teknis bekerja untuk sebuah perusahaan yang sama sekali berbeda, di negara yang berbeda dengan latar belakang sosial dan ekonomi sangat berbeda. 2. Foxcon menghadapi kontroversi di masa lalu atas masalah bunuh diri.  Fenomena ini  menunjukkan masalah kesejahteraan  yang benar-benar jauh lebih rendah dari rata-rata 3. Pada awal 2011  tercatat  bahwa Cina telah memiliki biaya tenaga kerja tertinggi ketiga dalam perekonomian Asia berkembang.  Namun Foxcon tidak memberikan upah yang sesuai dengan regulasi  4. Etika kerja, kondisi kerja, dan situasi ekonomi  di  Cina  adalah  berbeda secara radikal A merika  S erikat sebagai negara asal Apple. D ipengaruhi

Mind Mapping Tentang Hukum, Negara, dan Kewarganegaraan Indonesia

Sebelum masuk ke topik bahasan, kita akan bahas apa itu mind mapping terlebih dahulu. Sebenernya apa sih mind mapping itu?? Mind mapping adalah sebuah cara baru untuk mencatat ide maupun gagasan pikiran. Metode ini dipopulerkan oleh Tony Buzan, seorang penulis dan bintang televisi terkenal dari Inggris. Sistem ini jauh lebih efektif dari sistem mencatat linear yang selama ini kita lakukan sejak masih di bangku sekolah dasar.  Jadi, mind mapping sendiri adalah gambar diatas ya guys. Nah kali ini saya akan menjelaskan sedikit dari gambar yang kalian lihat diatas. INDONESIA Indonesia merupakan negara kesatuan republik indonesia, negara indonesia adalah negara kepulauan terbesar didunia yang terbentang di garis katulistiwa sepanjang 5.120 km. Hukum, Negara dan Pemerintah Hukum Hukum adalah kumpulan dari peraturan – peraturan tertentu yang bertujuan untuk menjaga ketertiban serta kesejahteraan seluruh masyarakat. Ciri – ciri dan sifat hukum: adanya perintah atau lar